14 November 2018
Home »
KABAR MURATARA
» Tak Kuat Menahan Arus, Dam Parit di Dusun IV Lubuk Kemang Ambruk
Tak Kuat Menahan Arus, Dam Parit di Dusun IV Lubuk Kemang Ambruk
RAWASULU MSM. COM-Diduga akibat tak mampu menahan derasnya arus, dam parit di Dusun IV Desa Lubuk Kemang Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara ambruk.
Padahal dam parit yang berfungsi mengairi areal persawahan di wilayah Desa Lubuk Kemang tersebut, baru selesai pengerjaannya.
Ambruknya dam parit yang menelan dana ratusan juta itu, pertama kali diketahui oleh wartawan MSM.COM berdasarkan informasi dari warga. Setibanya dilokasi, benar saja dam parit yang dibangun secara swakelola tersebut telah ambruk. (ZIL)