![]() |
Penyerahan piala kepada tim volley Ball yang menjadi pemenang ajang pertandingan Volley Ball antar Satfung dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77 |
MURATARA MSM.COM - Sat Samapta Polres Muratara berhasil menjadi
juara 1, dalam ajang pertandingan Volley Ball antar Satfung, usai mengalahkan
Sat Lantas Polres Muratara di partai final, Senin (26/6/2023).
Pertandingan
tim volley ball Sat Samapta versus Sat Lantas ini, berlangsung sengit. Susul –
menyusul poin terjadi, hingga akhirnya Sat Samapta mampu memenangkan
pertandingan.
BACA JUGA :
Pertandingan
final Sat Samapta versus Sat Lantas ini, sekaligus menutup ajang pertandingan Volley
Ball antar Satfung, yang sudah berlangsung selama tiga hari.
Kapolres
Muratara AKBP Ferly Rosa Putra, melalui Kabag Ops Kompol Dedi Rahmat Hidayat,
menutup sekaligus memberikan pembagian hadiah kepada juara Volley Ball antar
Satfung.
Masing
– masing kepada tim volley ball Sat Samapta yang menjadi juara 1. Kemudian tim
volley ball Sat Lantas sebagai juara 2, serta Sat Intel Gabungan sebagai juara
3.
BACA JUGA :
Kapolres
Muratara AKBP Ferly Rosa Putra, melalui Kabag Ops Kompol Dedi Rahmat Hidayat mengatakan,
ajang pertandingan volley ball antar Satfung digelar dalam rangka HUT
Bhayangkara ke-77.
“Pelaksanaannya
dimulai selama tiga hari, sejak Sabtu (24/6/2023) sampai dengan Senin
(26/6/2023)” jelasnya.
Jurnalis : Tanzil
baca berita lainnya di google news