-->

IKLAN

IKLAN

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Diknas Muratara Gelar Sosialisasi PAK dan SKP

mediasinarmuratara
29 Juli 2018, 02:00 WIB Last Updated 2018-07-30T02:55:05Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini



MUARA RUPIT- Guna meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia khususnya di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Dinas Pendidikan Kabupaten Muratara menggelar sosialisasi Penghitungan Angka Kredit (PAK) dan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP).

Acara yang digelar di SMP Negeri 1 Rupit Kecamatan Rupit, diikuti ratusan guru mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Muratara. Kegiatan sosialisasi itu sendiri berlangsung selama tiga hari, mulai 26 hingga 28 Juli 2018.

Ketua Pelaksana kegiatan, Rusdi, S.Pd kepada awak media menjelaskan, kegiatan ini selain diikuti oleh para guru juga diikuti oleh seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) SD dan SMP. Selain itu, pengawas dan TU juga ikut dalam kegiatan tersebut.

Dijelaskan Rusdi, kegiatan ini sangat penting untuk dilaksanakan dan harus diikuti oleh para guru. Sebab, sebab materi yang terkait dengan PAK san SKP merupakan indikator dalam mengukur mutu pendidikan.

“Tujuannya untuk meningkatkan mutu para pendidik, baik guru, kepala sekolah, pengawas maupun staf TU” tukasnya. (MJ).
Komentar

Tampilkan

BERITA TERBARU LAINNYA