-->

IKLAN

IKLAN

Desa Lubuk Kemang Gelar Sosialisasi Stop BABS

mediasinarmuratara
22 Agustus 2019, 10:54 WIB Last Updated 2019-08-22T03:54:48Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


MURATARA MSM.COM-Dalam upaya menyadarkan masyarakat untuk tidak buang air besar di sungai. Pemerintah Desa Lubuk Kemang Kecamatan Rawas Ulu menggelat sosialisasi Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS), Kamis (22/8).

Sosialisasi digelar di balai Serbaguna Desa Lubuk Kemang. Hadir Kades Lubuk Kemang M Sopli, Camat Rawas Ulu Ir.Asim, Kasi PMD Rawas Ulu Sutarmin, perwakilan Puskesmas Rawas Ulu Emi, Ketua BPD Lubuk Kemang dan diikuti masyarakat Desa Lubuk Kemang.



Usai membuka acara, dalam sambutannya M.Sopli mengharapkan masyarakat dapat menyimak apa yang disampaikan oleh narasumber. Dengan harapan dapat diterapkan didalam keluarga dan lingkungan masyarakat.

"Mulai saat ini, marilah kita Stop Buang Air Besar Sembarangan. Setiap rumah, sudah seharusnya memiliki WC" kata Kades.

Ditempat yang sama, Camat Rawas Ulu Ir Asim mengajak seluruh masyakat untuk menjaga kebersihan. Agama dengan tegas menyuruh umatnya senantiasa menjaga kebersihan. "Annazo patul iman, kebersihan sebagian dari iman" tutup Camat.

Sementara itu, perwakilan Puskesmas Surulangun Emi, mengingatkan pentingnya setiap rumah memiliki WC. "Gunanya untuk menjaga kesehatan dan kebersihan" kata Emi. (ZIL)
Komentar

Tampilkan

BERITA TERBARU LAINNYA